Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Pemindahan Logistik Pilkada 2024 Dikawal Personel Polres Samosir

journalist-avatar-top
By
Tuesday, October 22, 2024 16:22
0
pemindahan_logistik_pilkada_2024_dikawal_personel_polres_samosir

Pemindahan Logistik Pilkada 2024 Dikawal Personel Polres Samosir

Indocafe

Samosir, MISTAR.ID

Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polres Samosir melakukan pengamanan dan pengawalan terhadap dua tahap proses pemindahan logistik dari distributor, Selasa (22/10/24).

Pengamanan dimulai pada pukul 08.00 WIB setelah serah terima tugas dari petugas pengamanan sebelumnya.

“Kedatangan logistik di Gudang Logistik Pilkada 2024, bersama dengan petugas KPU, Rumondang Limbong, serta Dadang dari Bawaslu Kabupaten Samosir, yang turut siaga untuk memantau distribusi logistik. Tugas pengamanan secara terstruktur,” kata Personel Polres Samosir, Aiptu Aron Perangin-angin.

Baca juga : Logistik Pilkada 2024 Sampai di Samosir, Polres: Aman Terkendali

Dikatakannya, satu personel bertanggung jawab mengawasi jalur lalu lintas kendaraan distribusi menuju gudang.

Dua personel mengawasi proses pemindahan logistik dari truk dan minibus distributor ke gudang, sedangkan dua personel berada di dalam gudang untuk memastikan keamanan logistik.

Tahap pertama pengamanan dilakukan sekitar pukul 10.00 WIB, ketika truk Colt Diesel berplat nomor BK 8954 GD tiba di gudang dengan sopir. Proses pemindahan logistik diawasi secara ketat oleh petugas KPU dan Bawaslu.

journalist-avatar-bottomAndiyus