Gowes Santai Colling System, Kapolres Batu Bara Kunjungi Situs Budaya Meriam Bogak


gowes santai colling system kapolres batu bara kunjungi situs budaya meriam bogak
Batu Bara, MISTAR.ID
Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb dan Wakapolres Kompol Imam Alriyuddin bersama pejabat utama (PJU) dan jajaran menggelar gowes santai Colling System, Sabtu (13/1/24).
Pada kegiatan tersebut, Taufiq berkesempatan mengunjungi situs budaya Meriam Bogak yang berada di Desa Bandar Rahmat, Kecamatan Tanjung Tiram, Kabupaten Batu Bara.
Kepada Kapolres, juru kunci (kuncen) menjelaskan Meriam Bogak yang merupakan meriam kembar ini adalah peninggalan pedagang China yang pernah terdampar di tempat tersebut.
Meriam berjumlah 2 buah dengan bentuk dan ukuran yang sama yang berada di dekat Pantai Bunga, sering dikunjungi oleh wisatawan seperti etnis China. Dimana, etnis China menggunakan tempat ini sebagai tempat bersembahyang.
Baca Juga : Cek Kamtibmas, Kapolres Batu Bara: Hindari Pelanggaran Sekecil Apa Pun
Sebelumnya, rombongan gowes dipimpin Kapolres mengambil start dari Polres Batu Bara menuju Pelabuhan Ujung Bom, Kecamatan Tanjung Tiram. Kunjungan dimaksudkan dalam rangka membangun sinergi dengan tokoh agama dan tokoh adat, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat serta nelayan tradisional.
Setiba di Ujung Bom Tanjung Tiram, rombongan gowes Kapolres disambut Camat Tanjungtiram Junaidi, Kapolsek Labuhanruku AKP Riswanto, Kepala Desa dan para tokoh serta nelayan.
“Saya mengajak seluruh kalangan agar sepenuh hati mendukung dan menyuksesan pelaksanaan pesta rakyat Pemilu 2024 yang aman dan semeriah mungkin di wilayah hukum Polres Batu Bara,” ajak Taufiq. (ebson/hm24)
PREVIOUS ARTICLE
Perayaan Natal FPKBB, Jadikan Momentum Memperbaiki Kualitas Diri