Mohamed Salah Masuk Lima Besar Top Skor


Mohamed Salah. (f: ist/mistar)
Liverpool, MISTAR.ID
Seiring dengan kemenangan Liverpool di Liga Premier 2024/2025, Mohamed Salah juga berhasil masuk lima besar top skor. Ia bahkan mengungguli Sergio Aguero.
Salah kini memiliki 185 gol di sepanjang karirnya. Melewati rekor Sergio Aguero yang mengoleksi 184 gol dalam 275 pertandingan selama satu dekade di Manchester City.
Dari total gol tersebut, 183 di antaranya dicetak Salah bersama Liverpool sejak 2017. Sementara dua gol saat dia membela Chelsea.
Catatan tersebut menempatkan Mohamed Salah di posisi kelima daftar top skor sepanjang masa Liga Premier.
Saat ini, posisi puncak diduduki oleh Alan Shearer (260 gol), disusul Harry Kane (213), Wayne Rooney (208), dan Andy Cole (187).
Pada musim Liga Premier 2024/2025, Salah berhasil mengumpulkan 28 gol dan 18 assist. Totalnya, ia memperoleh 33 gol dan 23 assist dari 48 pertandingan di seluruh kompetisi. (hm20)