Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
SOCCER

Kenangan Laga Tensi Tinggi PSMS vs Persiraja, Nil Maizar: Ikuti Law of The Game

journalist-avatar-top
By
Friday, October 25, 2024 20:15
0
kenangan_laga_tensi_tinggi_psms_vs_persiraja_nil_maizar_ikuti_law_of_the_game

Kenangan Laga Tensi Tinggi Psms Vs Persiraja Nil Maizar Ikuti Law Of The Game

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

PSMS Medan akan menghadapi Persiraja Banda Aceh di lanjutan babak grup Liga 2 di Stadion H Dimurthala, Sabtu (26/10/24) besok. Laga ke dua kesebelasan tersebut diketahui sempat berjalan panas khususnya pada Liga 2 edisi musim lalu.

Laga yang digelar  pada 19 November 2023 lalu tersebut berakhir imbang dengan skor 0-0. Diketahui para suporter Persiraja diduga melakukan aksi pelemparan botol mineral hingga batu kepada official, pelatih dan juga pemain PSMS kala itu.

Bahkan para pemain PSMS juga tak bisa meninggalkan stadion setelah dikepung ribuan suporter. Tim PSMS harus bertahan di ruang ganti karena minimnya aparatur keamanan. Laga yang seharusnya berakhir pukul 23.00 WIB, namun karena tak bisa keluar dari area stadion.

Menanggapi catatan tersebut Pelatih PSMS Medan, Nil Maizar menekankan kepada seluruh yang terlibat dalam pertandingan nantinya agar tetap mematuhi peraturan pertandingan yang ada.

Baca juga:Babak Grup Liga 2, Laga Panas PSMS Medan vs Bekasi City FC Berakhir Imbang

“Ya, mengenai partai panas jangan dipermasalahkan. Sepakbola itu menang, kalah, atau seri itu hal biasa. Dalam pertandingan yang penting semuanya berjalan sesuai law of the game dan fair play,” ujarnya melalui Media Officer (MO) PSMS, Jumat (25/10/24).

Justru menurutnya jika yang terlibat dalam pertandingan nantinya tidak memahami peraturan, hal tersebutlah yang akan menjadi masalah. “Kalau aturan tidak berjalan itulah yang jadi masalah. Semua piha seperti pemain, pelatih, manajemen, dari PSMS dan Persiraja bahkan suporter harus mengikuti aturan yang ada,” pungkasnya.

PSMS sendiri saat ini di babak grup I Liga 2 masih berada di posisi yang terbilang tidak aman, yakni pada peringkat keenam. Sementara itu tuan rumah Persiraja Banda Aceh bertengger di posisi keempat klasemen sementara. (iqbal/hm17)

journalist-avatar-bottomRedaktur Patiar Manurung