Friday, April 25, 2025
home_banner_first
SOCCER

14 Gol! Penyerang PSMS Pimpin Top Skor Sementara Liga 2

journalist-avatar-top
Minggu, 26 Januari 2025 09.54
14_gol_penyerang_psms_pimpin_top_skor_sementara_liga_2

Striker PSMS Medan, Juninho Cabral. (f: ist/msitar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Striker asing PSMS medan, Jacinto Junior Conceicao Cabral alias Juninho Cabral tampil gemilang di Liga 2 sejauh musim ini. Meski gagal membawa PSMS ke babak 8 besar, namun produktivitasnya hingga saat ini membawanya menguasai daftar pencetak gol terbanyak.

Dilihat mistar.id pada laman resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB) hingga Minggu (26/1/25), penyerang asal Brazil tersebut sudah mengantongi sebanyak 14 gol bersama skuad Ayam Kinantan. Terakhir Juninho berhasil menyumbang dua gol saat melawan Persikota Tangerang, pada Jumat (24/12/24) kemarin di babak playoff degradasi.

Tampil gemilang di laga terakhir dengan dua golnya, Pelatih PSMS, Nil Maizar mengungkapkan rasa bangganya kepada striker berkewarganegaraan Brazil tersebut. Meski begitu dirinya berharap agar seluruh pemain bisa tetap rendah hati dan fokus pada pertandingan selanjutnya.

"Saya bangga, memang ada peluang yang tidak jadi gol (kemarin) tapi itu sudah lebih dari cukup. Tetap rendah hati karena masih ada beberapa pertandingan lagi ke depannya," ungkapnya melalui Media Officer (MO) PSMS, pada Minggu (26/1/25).

Berikut daftar 5 besar jajaran top skor sementara Liga 2 musim ini:

1. Jacinto Junior Conceicao Cabral (PSMS): 14 gol

2. Rafael R (PSIM): 13 gol

3. Ezechiel N'Douassel (Persela: 13 gol

4. Ramai Rumakiek (Persipura): 13 gol

5. Deri Corfe (Persiraja): 11 gol. (iqbal/hm20)

REPORTER:

RELATED ARTICLES