Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
SIMALUNGUN

Gotong Royong Perbaiki Jalan, Warga Simodong Minta Partisipasi DPRD, Pengusaha dan Anak Rantau

journalist-avatar-top
By
Saturday, June 27, 2020 16:21
0
gotong_royong_perbaiki_jalan_warga_simodong_minta_partisipasi_dprd_pengusaha_dan_anak_rantau

Gotong Royong Perbaiki Jalan Warga Simodong Minta Partisipasi Dprd Pengusaha Dan Anak Rantau

Indocafe

Simalungun, MISTAR.ID

Warga Huta Sipinggan (Simodong) Nagori Tigabolon Kecamatan Sidamanik Kabupaten Simalungun, bergotong royong memperbaiki jalan Simodong penghubung antara Kecamatan Sidamanik dengan Kecamatan Panei, Sabtu (27/6/20).

Perbaikan jalan dilaksanakan secara swadaya masyarakat (non pemerintah) dari warga untuk warga. Artinya, dana untuk belanja bahan material berupa semen, pasir batu dan alat penggiling semen bersumber dari bantuan warga secara sukarela.

Ketua kegiatan gotong royong, Sahat Purba mengatakan, bahan material berupa semen, batu dan pasir sampai saat ini masih kurang, dan mereka sangat membutuhkan bantuan dari warga Simodong yang ada di perantauan.

“Ini hari pertama kita bekerja memperbaiki jalan dekat mata air (mual) Simodong secara swadaya, kita mengutip uang ke rumah-rumah warga secara sukarela untuk belanja bahan, sampai saat ini sudah ada 50 sak semen tetapi itu masih sangat kurang,” ujarnya.

Baca Juga:Teh Hitam Sidamanik Tembus Pasar Internasional

“Selain itu juga, pasir dan batu masih kurang, mohonlah anak rantau supaya ikut berpartisipasi memberikan bantuan berupa uang atau bahan, demi kemajuan Huta Simodong kampung kita ini, dari kita untuk kita,” sebutnya.

Sementara itu, seorang guru berstatus ASN, Ratna Malau yang juga turut bergotong royong menyumbangkan tenaganya untuk memperbaiki jalan tersebut, berharap agar anak-anak perantau yang berasal dari Simodong dapat berpartisipasi.

“Kami minta tolong kepada adek-adek kami yang ada di perantauan agar ikut berpartisipasi untuk kampung kita ini maju, mudah-mudahan adek-adek yang di perantauan mendapatkan rezeki yang berlimpah,” sebutnya.

Tokoh masyarakat, Rutman Siahaan menerangkan, jalan satu-satunya penghubung antara dua kecamatan itu sudah 36 tahun terlantar, sejak pertama sekali dibangun tahun 1984 silam.

“Jalan ini sudah 36 tahun terlantar sejak pertama sekali dibangun tahun 1984, dulunya jalan ini bisa dilalui kendaraan roda 4, namun karena jembatan mau putus, maka yang bisa lewat hanya kendaraan roda dua. Hampir tiap tahun ini diusulkan ke pemerintah melalui Musrembang tapi sampai detik ini tidak ada realisasi,” ungkapnya.

Baca Juga:Libur Tahun Baru, Kebun Teh Sidamanik Dipadati Pengunjung

Rutman Siahaan berharap agar wakil rakyat, DPRD Simalungun khusus daerah pemilihan (Dapil) 6 juga ikut berpartisipasi memberikan bantuan, serta pengusaha-pengusaha agar terbuka hatinya berkonstribusi kepada warga.

“Banyak juga wakil rakyat yang terpilih dari Dapil 6 ini, DPRD kabupaten, DPRD provinsi, bahkan DPR pusat dan pengusaha-pengusaha. Kami masih mengharapkan partisipasinya baik berupa bahan maupun uang, berapa pun itu kami terima. Ini demi kepentingan kita bersama,” pungkasnya.(roland/hm10)

TAGS
journalist-avatar-bottomLuhut