Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
SIANTAR

Pemko Siantar Raih Penghargaan Kategori ‘Informatif’ di KI Sumut Awards 2024

journalist-avatar-top
By
Tuesday, December 10, 2024 10:30
0
pemko_siantar_raih_penghargaan_kategori_informatif_di_ki_sumut_awards_2024

Pemko Siantar Raih Penghargaan Kategori Informatif Di Ki Sumut Awards 2024

Indocafe

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar meraih penghargaan kategori ‘Informatif’ di ajang Komisi Informasi Sumatera Utara (KI Sumut) Awards 2024.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Penjabat Gubernur Sumatera Utara (Pj Gubsu), Agus Fatoni di Aula Raja Inal Siregar Kota Medan, pada Senin (9/12/24).

Kepala Diskominfo Pematangsiantar, Johannes Sihombing mengatakan di ajang KI Sumut ada beberapa kategori, yakni informatif, menuju informatif, cukup informatif, kurang informatif dan tidak informatif.

“Pada tahun 2022 lalu Pemko Pematangsiantar mendapat nilai kurang informatif. Kemudian pada tahun berikutnya nilainya sudah menuju informatif,” katanya saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (10/12/24).

Baca juga: Pemko Siantar Terima Penghargaan IGA 2024

Johannes menyampaikan, pada tahun 2024 Pematangsiantar mendapat nilai informatif serta masuk dalam 10 besar kabupaten/kota di Provinsi Sumut.

“Harapannya indeks keterbukaan informasi publik terus meningkat,” pungkasnya.

Sementara, Wali Kota Susanti Dewayani menyebut penghargaan itu adalah hasil kerja keras para Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) di seluruh organisasi perangkat daerah (OPD), kecamatan hingga kelurahan.

Ia berharap penghargaan tersebut dapat menjadi motivasi bagi semua OPD di lingkungan Pemko Pematangsiantar untuk terus mendukung keterbukaan informasi publik yang lebih baik ke depannya.

“Keterbukaan informasi publik dimaknai bukan hanya menjalankan aturan, namun sebagai strategi dalam menyukseskan program pemerintah, meningkatkan indeks demokrasi, dan memberikan kepercayaan publik terhadap pemerintahan,” terangnya.

Baca juga: Pemko Siantar Terima Penghargaan BI Award 2024

Di mana sebelumnya, Pj Gubernur Sumut, Agus Fatoni mengapresiasi seluruh pemerintah daerah di Sumut yang terus berupaya meningkatkan pelayanan publik melalui keterbukaan informasi.

“Kami berharap penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh pihak untuk terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, serta meningkatkan kualitas keterbukaan informasi di setiap daerah,” ucapnya.

Ajang KI Awards 2024 dihadiri seluruh pimpinan badan publik di lingkup Pemerintah Provinsi Sumut, pimpinan badan publik pemerintahan kabupaten/kota se-Sumut, Forkopimda, dan Ketua Komisi Informasi Pusat.

KI Sumut Awards menjadi ajang apresiasi bagi badan publik yang berkomitmen meningkatkan keterbukaan informasi di wilayah Sumut. (jonatan/hm27)

journalist-avatar-bottomFerry Napitupulu