Antusias Warga Siantar Saksikan Upacara HUT RI, hingga Naik dan Duduki Pagar
Antusias Warga Siantar Saksikan Upacara Hut Ri Hingga Naik Dan Duduki Pagar
Pematang Siantar, MISTAR.ID
Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-77, di Lapangan Haji Adam Malik pada Rabu, (17/8/22) menjadi hiburan warga Kota Pematang Siantar dan sekitarnya.
Mereka terlihat antusias melihat langsung dengan memadati jalan di sekitar lapangan untuk menyaksikan upacara memperingati Kemerdekaan Republik Indonesia ini.
Warga ada yang sampai naik pagar lapangan Haji Adam Malik untuk bisa melihat langsung pengibaran bendera merah putih oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka).
Baca juga:Sambut HUT RI ke 77, Polres Taput Bagikan 1000 Bendera dan 1000 Stiker
Meski bukan peserta upacara, mereka mengikuti prosesi upacara seperti menyanyikan lagu Indonesia Raya. Apalagi saat kelompok Paskibraka melakukan pengibaran bendera merah putih, mereka pun nampak terpana melihat hingga ikut hormat saat proses pengibaran.
Menurut pengakuan warga yang hadir dilapangan itu, upacara tersebut merupakan suatu hiburan bagi mereka. Upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ini sudah lama ingin dilihat masyarakat. Akibat pandemi virus corona (Covid-19), upacara seperti ini dilarang untuk mencegah penyebaran Covid-19.
“Udah lama tidak melihat upacara seperti ini. Sepertinya terharu lihat yang bawa bendera (Paskibraka) itu. Kayak di TV – TV itu,” ucap Rina warga Jalan asahan ini.
Baca juga:Tenaga Pendidik di Siantar Wajib Mengenakan Pakaian Tradisional Simalungun pada Upacara HUT RI ke 77
Tak jauh beda dengan Romauli Damanik. Katanya, salah satu anggota Paskibraka pada HUT RI ke 77 tersebut merupakan keponakannya. Dan ia sangat bangga bisa menyaksikan secara langsung, meski kakinya sudah pegal-pegal sebab menunggu terlalu lama sejak jam 7:30 pagi.
“Lihat keponakan kami jadi pembawa bendera, kami sangat bangga. Sudah seperti di Jakarta itu kami lihat,” ungkapnya dengan bangga.
Bahkan, ketika para Pasukan Pengibar Bendera Pusaka telah selesai mengibarkan bendera, wanita paruh baya tersebut melambaikan tangannya, meski keponakannya tersebut tidak melihat ataupun menyabut lambaian tangannya. (yetty/hm06)