KPU Langkat Sosialisasikan Tata Cara Pemilu Bagi Penyandang Disabilitas
kpu langkat sosialisasikan tata cara pemilu bagi penyandang disabilitas
Langkat, MISTAR.ID
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Langkat melaksanakan sosialisasi pemilihan umum (Pemilu) kepada penyandang disabilitas di Stabat Kabupaten Langkat, Jumat (15/12/23).
Komisioner Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Langkat, Magfirah Fitri Menjerang mengatakan sosialisasi dilakukan untuk menyampaikan informasi terkait teknis kepemiluan bagi penyandang disabilitas pada pemilu mendatang.
Dikatakan Fitri, pemilih disabilitas berperan penting dalam pelaksanaan pemilu.
Baca juga : KPU Langkat Ajak Mahasiswa Ikut Jadi Petugas KPPS
“Keikutsertaan kaum difabel dalam pemilu dapat dijadikan motivasi bagi pemilih lainnya, pemilih disabilitas bisa menggunakan hak pilihnya pada pemilu mendatang dan jangan merasa tidak percaya diri,” jelasnya.
Diharapkan melalui kegiatan sosialisasi ini dapat mendorong angka partisipasi pemilih disabilitas dalam menggunakan hak suaranya pada pemilu serentak 2024 mendatang, pungkas Fitri.
PREVIOUS ARTICLE
Rudapaksa Anak Tiri Usia 12 Tahun, Pelaku Nyaris Diamuk Massa