Friday, April 25, 2025
home_banner_first
POLITIK

90 Kotak Suara di Tebing Tinggi Sudah Diamankan dan Disimpan di Gudang PPK

journalist-avatar-top
Kamis, 28 November 2024 13.18
90_kotak_suara_di_tebing_tinggi_sudah_diamankan_dan_disimpan_di_gudang_ppk

90 kotak suara di tebing tinggi sudah diamankan dan disimpan di gudang ppk

news_banner

Tebing Tinggi, MISTAR.ID

Sebanyak 90 kotak suara dari 45 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kecamatan Tebing Tinggi Kota sudah diamankan dan disimpan di Gudang PPK Kecamatan Tebing Tinggi Kota, Jalan M.H. Thamrin, Kecamatan Tebing Tinggi Kota, Kota Tebing Tinggi.

Personel Polres Tebing Tinggi yang menjadi penanggung jawab pengamanan, Iptu Ridwan Siahaan, membenarkannya.

“Rinciannya, Kelurahan Rambung memiliki 11 TPS dengan 22 kotak suara, Kelurahan Tebing Tinggi Lama 4 TPS dengan 8 kotak suara, Kelurahan Mandailing 5 TPS dengan 10 kotak suara, Kelurahan Pasar Gambir 5 TPS dengan 10 kotak suara,” jelasnya, Kamis (28/11/24) siang.

Kemudian, Kelurahan Badak Bejuang 6 TPS dengan 12 kotak suara, Kelurahan Bandar Utama 10 TPS dengan 20 kotak suara, dan Kelurahan Pasar Baru 4 TPS dengan 8 kotak suara.

Baca juga: Quick Real Cont Pilkada 2024 Kota Tebing Tinggi, Paslon IDAMAN Menang Telak

Lebih lanjut dikatakan Iptu Ridwan mengatakan jika seluruh logistik telah terkunci dengan aman di gudang PPK.

“Kami memastikan proses pengamanan sudah sesuai prosedur yang berlaku, guna mencegah hal hal yang tidak diinginkan,” sambungnya.

Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan lokasi dan memastikan logistik Pilkada tetap dalam kondisi aman hingga nantinya memasuki tahapan penghitungan di tingkat PPK.

“Pengamanan ini juga menjadi bagian dari upaya Polres Tebing Tinggi menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat,” pungkasnya. (nazli/hm20)

REPORTER: