Friday, April 25, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Setelah di Parpaudangan, Buaya Muncul di Aek Korsik

journalist-avatar-top
Senin, 14 Oktober 2024 18.03
setelah_di_parpaudangan_buaya_muncul_di_aek_korsik

setelah di parpaudangan buaya muncul di aek korsik

news_banner

Labura, MISTAR.ID

Seekor buaya muncul di halaman rumah penduduk di Dusun III Parit Minyak Desa Aek Korsik Kecamatan Aek Kuo. Buaya tersebut terlihat dua hari berturut yaitu pada Minggu (13/10/24) dan Senin (14/10/24).

Munculnya buaya itu terjadi tidak berselang jauh dengan terlihatnya dua ekor buaya di Desa Parpaudangan Kecamatan Kualuh Hulu beberapa waktu lalu.

Salah seorang warga yang melihat langsung buaya tersebut Suherwin menyebutkan, dirinya merekam saat buaya tersebut muncul di sisi Sungai yang berada di depan rumah penduduk.

“Iya. Yang saya posting memang saya lihat langsung,” ujarnya sambil menyebutkan tidak mengetahui berapa panjang buaya yang dilihatnya pada Senin (14/10/24) itu.

Baca juga: Permohonan Rizal-Darno Ditolak, KPU Labura Akan Tindaklanjuti Putusan Bawaslu

Ditanya tentang jenis buaya yang dilihatnya, ia menduga buaya tersebut jenis buaya ikan. “Macamnya buaya ikan,” jawabnya saat ditanya tentang jenis buaya yang direkamnya itu.

Sementara Camat Aek Kuo Rusdi membenarkan munculnya buaya tersebut. Menurutnya buaya yang muncul pada Minggu dan Senin itu berbeda. “Dari informasi masyarakat, buayanya beda,” jelasnya.

Berkaitan dengan kemunculan binatang dua alam tersebut, camat yang lebih akrab disapa Budi itu mengatakan pihaknya telah menghimbau masyarakat untuk berhati-hati.

“Kita mengimbau masyarakat untuk berhati-hati,” ujarnya sambil menambahkan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Labura.

Selain itu, bersama dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa, dirinya akan turun melihat situasi di daerah itu. “Insya Allah besok kami mau turun bersama dengan Babinsa dan Bhabinkamtibmas,” pungkasnya. (sunusi/hm25)

REPORTER: