Patroli Laut Polres Tanjung Balai Incar Barang Ilegal


Personil Sat Polair saat memeriksa kapal yang mencurigakan. (f:ist/mistar)
Tanjung Balai, MISTAR.ID
Satuan Polisi Air dan Udara (Sat Polairud) menggelar patroli laut rutin dan intensif dengan mengincar barang ilegal.
Kasi Humas Polres Tanjung Balai, Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan menegaskan patroli perairan bukan sekadar rutinitas, melainkan tameng kokoh untuk mencegah masuknya barang haram melalui jalur laut.
"Patroli ini adalah garda terdepan kami dalam mengawasi setiap kapal yang melintas, memastikan tidak ada narkoba, BBM ilegal, atau barang terlarang lainnya yang lolos dan merugikan masyarakat serta negara," kata Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan, Minggu (20/4/2025).
Kapal Patroli II-2027 yang diawaki personel sigap bergerak menyisir perairan. Setiap kapal yang dicurigai tak luput dari pemeriksaan ketat. Untuk saat ini nihil barang ilegal, namun kewaspadaan tetap nomor satu.
"Wilayah perairan Tanjung Balai sangat strategis dan rawan dimanfaatkan sebagai jalur penyelundupan. Patroli rutin ini krusial untuk mendeteksi dini dan menggagalkan niat jahat para pelaku," imbuh Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan.
Tak hanya fokus pada penindakan, Sat Polairud juga aktif merangkul masyarakat maritim. Pesan-pesan Kamtibmas disampaikan kepada para nelayan dan pelaut, mengingatkan tentang pentingnya keselamatan di laut, bahaya narkoba, dan kewajiban menjaga lingkungan dengan alat tangkap yang lestari.
Dalam patroli yang sama, petugas juga memeriksa kapal tanpa nama yang terindikasi melanggar aturan. Meskipun hanya ditemukan muatan ikan, nakhoda dan tekong kapal tetap diberikan arahan tegas untuk melengkapi dokumen dan mematuhi regulasi yang berlaku.
Dengan gebrakan nyata ini, Polres Tanjung Balai berharap kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan laut semakin meningkat.
Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjadi mata dan telinga polisi, serta tidak mudah terprovokasi oleh informasi hoaks yang bertebaran di media sosial. (saufi/hm18)
PREVIOUS ARTICLE
Hanyut di Sei Deli, Jasad Pria Ditemukan Mengambang