Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
PERISTIWA

Luwu Utara Dilanda Banjir, Air Hingga 1 Meter

journalist-avatar-top
By
Tuesday, April 23, 2024 14:22
0
luwu_utara_dilanda_banjir_air_hingga_1_meter

Luwu Utara Dilanda Banjir Air Hingga 1 Meter

Indocafe

Luwu Utara, MISTAR.ID

Banjir melanda tiga desa di Kecamatan Mappideceng, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan (Sulsel), Selasa (23/4/24) sekitar pukul 02.00 Wita. Ketiga desa yang terendam banjir adalah Desa Kapidi, Ujung Mattajang, dan Desa Tara Tallu.

Banjir terjadi karena Sungai Baliase meluap. Kejadian ini menyebabkan rumah-rumah warga terendam air hingga ketinggian satu meter. Seorang warga bernama Freddy Rustam merasa khawatir banjir kerap terjadi di wilayahnya.

“Banjir lagi. Kita tidak tahu mau kemana kalau begini terus,” kata Freddy, Selasa (23/4/24).

Baca juga: Banjir Bandang di Langkat, 7 Wisatawan Terseret ke Sungai

Freddy menyatakan bahwa sebagian warga telah mengungsi ke daerah dataran tinggi. Dia mengungkapkan bahwa banjir kali ini sangat parah karena air mencapai ketinggian lebih dari satu meter, bahkan ada yang mencapai pundak orang dewasa.

“Lebih dari 500 rumah terendam, dan sebagian warga sudah mencari perlindungan di daerah dataran tinggi atau rumah keluarga,” tambahnya.

Kepala BPBD Luwu Utara, Muslim Muhtar mengatakan banjir dipicu oleh tingginya curah hujan sejak Senin (22/4/24).

“Saat ini tim sedang menuju lokasi. Banjir ini disebabkan oleh tingginya curah hujan kemarin, sehingga volume Sungai Baliase meningkat dan meluap ke area pemukiman,” jelasnya. (detik/hm20)

journalist-avatar-bottomRedaktur Elfa Harahap