Ibu Aniaya Anak Kandung di Sunggal Terungkap Setelah Dilaporkan Guru Les
Ibu Aniaya Anak Kandung Di Sunggal Terungkap Setelah Dilaporkan Guru Les
Medan, MISTAR.ID
Kasus KDRT yang dialami siswi kelas satu sekolah dasar (SD) berinisial KGL, kini ditangani Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polrestabes Medan. Laporan tersebut dilayangkan warga yang tinggal tidak jauh dari rumah pelaku dan korban di Jalan Pasar 1, Kelurahan Sunggal.
Humas tempat KGL bersekolah, Hadi menuturkan bahwa korban merupakan siswi kelas 1 di sekolah mereka. Pihak sekolah pun mengetahui insiden tersebut dari salah seorang guru les korban.
“Jadi yang buat laporan ke polisi bukan kita (pihak sekolah). Kita mendapat informasi dari guru less si korban,” ucapnya saat ditemui, Selasa (24/9/24).
Dijelaskannya, pihaknya mengetahui peristiwa itu saat KGL tidak masuk sekolah, Senin (23/9/24). Wali kelas KGL yang berhubungan dengan guru les pun menanyakan keberadaan KGL.
“Karena wali kelas berkomunikasi, dapat lah kabar itu. Kalau guru les nya dapat kabar katanya dari tetangga,” tuturnya.
Baca Juga : Siswi SD Kelas 1 Dianiaya Ibu Kandung, Badan Penuh Luka
Mencuatnya aksi kekerasan itu diduga lantaran teriakan KGL saat dianiaya ibunya berinisial D. Tetangga yang mendengar itu pun melaporkan hal tersebut ke guru les dan dilanjutkan ke petugas kepolisian.
“Kabarnya karena teriakan si korban. Terus tetangganya kan dengar, itu lah dilaporkan,” sambungnya.
Kini, KGL tengah dirawat guru les nya yang belum diketahui identitasnya itu. Kabar yang beredar, guru les tersebut bersedia mengasuh KGL.
“Guru les kabarnya mau ngangkat korban jadi anaknya. Kalau keberadaannya kita tidak tahu. Yang jelas dari Senin korban tidak masuk sekolah dan kita dengar juga mau pindah sekolah,” ungkap Hadi.
Hadi menduga peristiwa itu terjadi karena konflik rumah tangga. Dikatakannya, KGL dan abangnya merupakan saudara berbeda Ayah. Namun Hadi tidak mengetahui pasti konflik yang dialami keluarga tersebut.
“Kalau itu saya kurang tau. Bukan wilayah kita juga. Cuma kita dengar ada konflik rumah tangga,” jelasnya.
PREVIOUS ARTICLE
Rasyid Assaf Dongoran Jabat Plt Bupati Tapsel