Dua Pencuri Sepeda Motor Ditembak Polisi di Medan Polonia


Dua pencuri sepeda motor (dua paling depan) berhasil ditangkap setelah ditembak polisi. (f: ist/mistar)
Medan, MISTAR.ID
Dua dari tiga pelaku pencurian sepeda motor ditembak polisi. Pasalnya, keduanya memukul kepala salah seorang personel Polsek Medan Baru dan berupaya melarikan diri.
“Mereka berupaya kabur dengan memukul kepala salah seorang tugas luar kita,” kata Kanit Reskrim Polsek Medan Baru, Iptu Dian Pranata Simangunsong, Minggu (2/3/2025).
Keduanya adalah Johan Hamonangan Pakpahan, 25 tahun, warga Jalan Selambo Toba 2 dan Robert Pardede, 35 tahun, warga Gang Biola, Jalan Selambo. Sementara seorang rekan mereka, Andre Sarumaha, kini masih buron.
Kata Dian, ketiga pelaku menjalankan aksinya di Jalan Cinta Karya, Medan Polonia, Kamis (27/2/2025) malam.
Ketiganya membawa kabur sepeda motor Honda Beat BK 2656 AML milik M Akbar Padila, 17 tahun, menggunakan becak motor (betor).
"Awalnya dicongkel, namun karena tidak menyala, pelaku menaikkan sepeda motornya ke betor," tuturnya.
Setelah mendapat perawatan, keduanya dibawa ke Polsek Medan Baru untuk penyidikan lebih lanjut.
"Saat ini keduanya sudah di sel tahanan. Untuk temannya masih kita kejar," ujarnya. (putra/hm20)