Pemprov Sumut Minta Prestasi di PON 2024 Berlanjut Hingga 2028


Pj Sekda Provinsi Sumut, Effendy Pohan saat menghadiri Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) KONI Sumut. (f:iqbal/mistar)
Medan, MISTAR.ID
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) berharap prestasi kontingen Sumut di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 lalu bisa dipertahankan di PON XXII NTT-NTB 2028 mendatang.
Hal itu disampaikan Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumut, Effendy Pohan saat menghadiri Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) Komite Olahraga Nasional (KONI) Sumut.
Ia menyinggung prestasi KONI Sumut dalam membina atlet dalam perhelatan PON XXI 2024 lalu. Effendy mengatakan pencapaian masuk empat besar merupakan prestasi besar.
"Prestasi yang telah ditorehkan sudah banyak, salah satunya prestasi di PON 2024 kemarin kita bisa membanggakan dan patut dicatat dalam sejarah olahraga Sumut. Kita bisa penuhi target empat besar nasional saat itu. Ini adalah buah perjuangan panjang dan kolaborasi lintas sektor," ujarnya, Selasa (15/4/2025).
Effendy pun mengatakan prestasi tersebut diharapkan bisa diraih kembali di PON 2028 nantinya.
"Kami harap di PON NTT dan NTB pada 2028 nanti prestasi ini bisa kembali kita raih," tuturnya.
Mantan Ketua PB PON XXI 2024 itu pun mengatakan Pemprov Sumut berkomitmen dalam mendukung dunia olahraga di Sumut.
"Pemprov Sumut berkomitmen kuat dalam mendukung ekosistem olahraga dalam bentuk nyata dukungan salah satunya antara lain pemberian bonus bagi atlet dan pelatih," ucap Effendy. (iqbal/hm17)