Daftar Sembilan Produk Marshmallow Mengandung Babi


Marshmallow. (f: ist/mistar)
Jakarta, MISTAR.ID
Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) bersama Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menemukan sembilan produk marshmallow yang mengandung bahan turunan babi.
Temuan ini diumumkan secara resmi dan menjadi perhatian karena beberapa produk telah mengantongi label halal.
Kepala BPJPH, Ahmad Haikal Hasan, menyatakan bahwa kandungan porcine pada produk tersebut terdeteksi lewat serangkaian uji laboratorium, termasuk pengujian DNA dan peptida spesifik.
“Melalui koordinasi dengan BPOM, kami menemukan sembilan produk makanan olahan yang mengandung unsur babi dan beredar di pasar Indonesia,” ujarnya dalam konferensi pers, Senin (21/4/2025), dilansir dari CNN Indonesia.
Dari keseluruhan produk yang teridentifikasi, tujuh diketahui memiliki sertifikat halal. BPJPH telah menjatuhkan sanksi berupa penarikan produk dari pasaran sesuai ketentuan dalam PP Nomor 42 Tahun 2024.
Sedangkan dua produk lain yang tidak bersertifikat halal diberikan sanksi berupa peringatan dan penarikan dari pasar berdasarkan Undang-Undang Pangan dan regulasi terkait label makanan.
Ahmad menegaskan bahwa proses pengujian dilakukan secara ketat oleh laboratorium BPJPH, yang menurutnya memiliki tingkat presisi tinggi dalam mendeteksi unsur nonhalal.
Berikut daftar produk marshmallow yang terbukti mengandung unsur babi:
- Corniche Fluffy Jelly Marshmallow (rasa leci, jeruk, stroberi, anggur)
- Corniche Apple Teddy Marshmallow (marshmallow rasa apel berbentuk teddy)
- ChompChomp Car Mallow (bentuk mobil)
- ChompChomp Flower Mallow (bentuk bunga)
- ChompChomp Mini Marshmallow (bentuk tabung)
- Hakiki Gelatin (bahan pembentuk gel)
- Larbee - TYL Marshmallow isi selai vanila
- AAA Marshmallow rasa jeruk
- SWEETME Marshmallow rasa cokelat. (cnn/hm20)
PREVIOUS ARTICLE
Presiden Prabowo Subianto Kenang Paus Fransiskus: Panutan Dunia dalam Perdamaian dan KemanusiaanNEXT ARTICLE
176 Warga Cianjur Keracunan, Pemkab Tetapkan KLB