Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
NASIONAL

Bima Arya Sebut Prabowo Ingin Pejabatnya Ramah terhadap Media

journalist-avatar-top
By
Thursday, October 17, 2024 19:31
0
bima_arya_sebut_prabowo_ingin_pejabatnya_ramah_terhadap_media

Bima Arya Sebut Prabowo Ingin Pejabatnya Ramah Terhadap Media

Indocafe

Hambalang, MISTAR.ID

Presiden Terpilih Prabowo Subianto menginginkan semua pejabat di jajaran kabinetnya ke depan, ramah terhadap media.

Seperti disampaikan Ketua DPP PAN Bima Arya Sugiarto kepada para awak media usai mengikuti pembekalan di Hambalang, pada Kamis (17/10/24).

“Saya kira ini awal yang baik Presiden terpilih ingin kita semua ramah, friendly terhadap media, menyampaikan sesuatu secara jelas terukur dan dengan data. Kira-kira begitu dengan data jadi enggak boleh menghindarlah,” tuturnya.

Baca juga: Jokowi Teken UU Kementerian, Sah Dipakai Prabowo Tambah Kabinet

Sebelumnya, Bima menyampaikan, bahwa salah satu materi pembekalan para calon wakil menteri presiden terpilih Prabowo di kediamannya di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, adalah bagaimana cara menghadapi jurnalis.

“Bagaimana cara menghadapi jurnalis, bagaimana mengkomunikasikan program-program,” ujarnya.

journalist-avatar-bottomFerry Napitupulu