Monday, April 28, 2025
home_banner_first
MEDAN

Polsek Belawan Imbau Warga Jauhi Keramaian

journalist-avatar-top
Jumat, 27 Maret 2020 14.13
polsek_belawan_imbau_warga_jauhi_keramaian

polsek belawan imbau warga jauhi keramaian

news_banner

Belawan, MISTAR.ID

Untuk memutus mata rantai mewabahnya virus korona, personil Polsek Belawan di bawah komando Kompol Syafruddin Tama Siregar rutin mengadakan patroli malam.
Petugas mendatangi tempat-tempat warga berkumpul seperti warnet, cafe dan tempat hiburan malam.

Personil menegur masyarakat dan meminta mereka pulang ke rumah.

Ini dilakukan Polsek Belawan untuk menekan penyebaran covid-19 yang saat ini sedang mewabah.

Pantauan di Jalan Sumatra Belawan, personil melaksanakan patroli pengecekan kerumunan dan memberikan himbauan.

”Kita mengimbau agar hindari berkumpul dan tidak keluar rumahjika tidak perlu. Jaga kebersihan serta cuci tangan,” kata Kapolsek.

Penulis:Kamaluddin
Editor:Edrin

REPORTER:
TAGS