Friday, April 25, 2025
home_banner_first
MEDAN

Perbaikan Jalan Sampali Tak Kunjung Usai, Warga Kecewa

journalist-avatar-top
Selasa, 3 Desember 2024 13.26
perbaikan_jalan_sampali_tak_kunjung_usai_warga_kecewa

perbaikan jalan sampali tak kunjung usai warga kecewa

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Perbaikan Jalan Sampali, Kelurahan Pandau Hulu II, Kecamatan Medan Area akibat longsor saat pelebaran drainase pada Juni 2024 lalu, hingga kini belum selesai.

Anto (56), salah seorang warga Jalan Sampali, mengatakan, jalan tersebut masih ditutup dalam beberapa bulan ini.

“Saya juga bingung, sudah lima bulan lebih mungkin jalan ini ditutup. Proses perbaikan jalan juga belum siap, tapi saya lihat drainase sudah rampung. Nggak tahu juga apa penyebabnya lama siap,” ungkapnya saat ditemui, Selasa (3/12/24) pagi.

Menurut Anto, masyarakat Kelurahan Pandau Hulu II menolak pelebaran drainase Jalan Sampali. Penutupan jalan itu, lanjut Anto, telah menghambat warga sekitar untuk melakukan aktivitas.

Baca juga: Hasyim Minta Pemko Medan Bisa Segera Perbaiki Galian Longsor di Jalan Sampali

“Sudah pasti terhambat masyarakat yang tinggal di pinggir jalan perbaikan ini. Tapi, mereka juga saya lihat sudah cukup capek juga menanti perbaikan ini. Bahkan yang punya mobil juga pada menitipkan kendaraannya di penyimpanan terdekat, karena terhambat untuk parkir di rumah mereka,” jelasnya.

Sementara itu, Budi (44), salah seorang pekerja perbaikan jalan mengatakan, akhir tahun ini mereka ditargetkan untuk menyelesaikan perbaikan jalan tersebut.

“Kami juga diperintahkan untuk capai target pelaksanaan. Bahkan sebagian dari kami sudah membuat posko pekerja sementara untuk percepatan pelaksanaan perbaikan,” ungkap Budi.

Menurutnya, pekerjaan mereka memang sedikit terkendala karena hujan yang sering kali turun belakangan ini.

“Kadang kalau hujan gimana kami mau kerja. Ini dikerjakan juga secara matang agar memiliki ketahanan yang kuat dan berkualitas. Karena ini pelebaran drainase dulu dikerjakan, setelah selesai baru bisa jalan diperbaiki,” ucapnya.

Terpisah, pihak Kelurahan Pandau Hulu II saat disambangi di kantornya, tidak ada yang bersedia memberikan keterangan, termasuk Kepala Lingkungan terkait. (ari/hm20)

REPORTER: