Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
KESEHATAN

Dinkes Sebut 14 Anak di Bawah Usia 18 Tahun Terinfeksi Penyakit Sifilis di Kota Medan

journalist-avatar-top
By
Tuesday, December 3, 2024 17:55
0
dinkes_sebut_14_anak_di_bawah_usia_18_tahun_terinfeksi_penyakit_sifilis_di_kota_medan

Dinkes Sebut 14 Anak Di Bawah Usia 18 Tahun Terinfeksi Penyakit Sifilis Di Kota Medan

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Medan mencatat ada 14 anak dibawah umur 18 tahun terinfeksi penyakit sifilis atau dikenal Raja Singa pada tahun 2024.

Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Medan, Pocut Fatimah Fitri menyampaikan jika 14 kasus penyakit sifilis berasal dari anak-anak usia 15-18 tahun.

“Mulai dari Januari-Oktober 2024, jumlah penderita Sifilis ditemukan banyak pada anak-anak dengan jumlah 14 kasus. Semuanya dari kelompok populasi Lelaki Seks lelaki (LSL) yang merupakan populasi perilaku beresiko terkena sifilis,” jelasnya, Selasa (3/12/24).

Baca juga : 5 Obat untuk Mengobati Sipilis yang Ampuh dan Dijual di Pasaran

Penyakit Sifilis salah satu penyakit Infeksi Menular Seksual (IMS) yang disebabkan oleh bakteri Treponema Pallidum. Pocut menyampaikan sifilis menular dengan cara yang paling mudah dan simpel.

“Penularan Sifilis dari bakteri Treponema Pallidum dengan melalui kontak fisik, ibu hamil ke bayinya dan hubungan seksual,” ucapnya.

Dia juga menyampaikan beberapa ciri dan gejala awal Sifilis dan cara pencegahannya.

journalist-avatar-bottomAndiyus