Tekan Laju Inflasi, Pemkab Dairi Gelar Pasar Pangan Murah


Pasar gerakan pangan murah digelar di halaman Kantor DPKPP Jalan Sidikalang-Medan, Kelurahan Batang Beruh. (f: manru/mistar)
Dairi, MISTAR.ID
Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan (DPKPP) Kabupaten Dairi menggelar pasar murah di kantor dinas tersebut Jalan Sidikalang-Medan, Kelurahan Batang Beruh, Sidikalang, Jumat (7/3/2025).
Kegiatan ini dilakukan menindaklanjuti instruksi pemerintah pusat dalam upaya menekan laju inflasi pangan di masyarakat.
Kepala DPKPP Dairi, Robot Simanullang mengatakan, penyelenggaraan gerakan pangan murah (GPM) dilaksanakan seiring dalam rangka menghadapi hari besar keagamaan nasional (HBKN) di bulan puasa.
"GPM ini juga dilakukan jelang hari raya Idulfitri 1446 Hijriah," kata Robot.
Kegiatan ini berlangsung satu hari dan bekerja sama dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah, Bank Indonesia, Pemprov Sumut, dan Perum Bulog. "Sejumlah kebutuhan pokok dapat ditemui dalam pasar murah itu diantaranya beras stabilitas harga dan pasokan pangan (SPHP), minyak goreng, dan hasil-hasil pertanian lainnya," ucapnya.
Masyarakat terlihat antusias belanja di pasar pangan murah tersebut. Masyarakat juga memastikan harga di pasar pangan tersebut murah dibandingkan dengan di pasar pada umumnya.
Misalnya beras SPHP Rp60.000 (harga pasar Rp65.000), telur Rp44.000 per papan (harga pasar Rp50.000), Minyakita Rp16.500 (harga pasar Rp18.000), cabai merah Rp35.000/kg (harga pasar Rp40.000), kemudian bawang merah Rp28.000/kg (harga pasar Rp44.000). (manru/hm24)
PREVIOUS ARTICLE
Dolar AS Makin Loyo, Rupiah Siap Happy Weekend