Harga Emas Pegadaian Siantar Berada di Angka Rp1.455.000


harga emas pegadaian siantar berada di angka rp1455000
Pematangsiantar, MISTAR.ID
Harga emas Antam dan UBS di Pegadaian kompak menguat pada perdagangan, Rabu (14/8/24). Dalam perdagangan hari ini, harga emas paling murah dibanderol Rp 750.000.
Kepala Pegadaian Pematangsiantar, Suryadi Mandala mengatakan, emas cetakan UBS 0,5 gram dihargai Rp 750.000, naik Rp 5.000 dari harga kemarin. Sementara itu, emas Antam berukuran sama dibanderol Rp 779.000, naik Rp 9.000 dari harga kemarin.
“Cetakan Antam berbobot 1 gram dibanderol seharga Rp 1.455.000. Untuk emas cetakan UBS berbobot yang sama dibanderol senilai Rp 1.387.000,” ujarnya.
Baca juga:Harga Emas di Pegadaian Menguat di Akhir Pekan Rp1.437.000 per Gram
Kemudian, harga emas cetakan Antam berukuran 5 gram dibanderol Rp 7.042.000. Sementara emas cetakan UBS berbobot sama dipatok seharga Rp 6.789.000.
Untuk ukuran lebih besar, Antam berbobot 10 gram dihargai sebesar Rp 14.028.000. Sedangkan emas UBS cetakan sama dipatok seharga Rp 13.525.000.
Ada juga emas seberat 100 gram seharga Rp139.515.000 untuk cetakan Antam, dan Rp 134.649.000 untuk cetakan UBS.
Selanjutnya emas cetakan Antam ukuran 500 gram dijual sebesar Rp 696.816.000. Sementara cetakan UBS dalam ukuran sama senilai Rp 672.249.000.
Baca juga:Harga Emas Antam dan UBS Kembali Naik
Untuk harga lebih lengkap, berikut daftarnya:
Harga Emas Antam
*Emas Antam 0,5 gram: Rp 779.000
*Emas Antam 1 gram: Rp 1.455.000
*Emas Antam 2 gram: Rp 2.848.000
*Emas Antam 5 gram: Rp 7.042.000
*Emas Antam 10 gram: Rp 14.028.000
*Emas Antam 25 gram: Rp 34.940.000
*Emas Antam 50 gram: Rp 69.798.000
*Emas Antam 100 gram: Rp 139.515.000
*Emas Antam 250 gram: Rp 348.516.000
*Emas Antam 500 gram: Rp 696.816.000
*Emas Antam 1.000 gram: Rp 1.393.590.000
Harga Emas UBS
*Emas UBS 0,5 gram: Rp 750.000
*Emas UBS 1 gram: Rp 1.387.000
*Emas UBS 2 gram: Rp 2.752.000
*Emas UBS 5 gram: Rp 6.798.000
*Emas UBS 10 gram: Rp 13.525.000
*Emas UBS 25 gram: Rp 33.746.000
*Emas UBS 50 gram: Rp 67.351.000
*Emas UBS 100 gram: Rp 134.649.000
*Emas UBS 250 gram: Rp 336.520.000
*Emas UBS 500 gram: Rp 672.249.000. (abdi/hm16)
PREVIOUS ARTICLE
Di Sumut Harga Minyak Goreng dan Gula Pasir Alami KenaikanNEXT ARTICLE
DJP Awasi Pemilik Rekening di Atas Rp1 Miliar