Thursday, April 24, 2025
home_banner_first
EKONOMI

Emas Antam Nyaris Tembus Rp2 Juta per Gram, Pembeli Tetap Meningkat

journalist-avatar-top
Kamis, 17 April 2025 15.42
emas_antam_nyaris_tembus_rp2_juta_per_gram_pembeli_tetap_meningkat

Masyarakat berbelanja emas. (f: amita/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Harga emas tumbuh sebesar Rp59.000 menjadi Rp1.975.000 per gram, Kamis (17/4/2025). Angka tersebut mengalami kenaikan sekitar 3,08 persen. Pantauan Mistar dari laman Logam Mulia, harga jual kembali (buyback) emas batangan mengalami kenaikan Rp1.824.000 per gram.

Edi, seorang penjual emas antam atau emas dengan kandungan 99,99 persen di Jalan Pasar Pringgan, Medan mengatakan hari ini harga emas mengalami kenaikan sesuai dengan harga emas dunia.

"Per hari ini, harga emas Rp1.824.000 sesuai dengan emas dunia. Pembeli juga meningkat, tapi tidak terlalu banyak di bawah 50 persen," ujarnya.

Menurutnya, kenaikan jumlah pembeli emas dikarenakan masyarakat mulai sadar bahwa investasi emas sangat minim kerugian. "Jadi meskipun harga emas naik, masyarakat tetap membeli emas karena mereka tau ke depannya harga emas akan terus menunjukkan tren kenaikan yang luar biasa," ucapnya.

Sementara itu, ia menyampaikan buyback emas sesuai dengan tren harga emas dunia. Jika mengalami kenaikan maka naik, jika mengalami penurunan maka turun juga. "Buyback hari ini Rp1.824.000 per gram, itu akan berubah seiring dengan perubahan harga emas dunia," katanya.

Di tempat lain, Rani, seorang pekerja di toko emas JJ Jaya Jalan Kelambir Lima, Kecamatan Medan Sunggal, mengatakan hari ini harga emas london atau emas dengan kandungan 99,99 persen sudah mencapai Rp 1.975.000 per gram.

"Hari ini untuk emas london naik hampir Rp2 juta dalam bentuk perhiasan, sedikit yang beli, karena mereka lebih suka beli emas 22 yang jauh lebih murah," tuturnya.

Kemudian, dia juga menjelaskan buyback emas london dalam bentuk perhiasan akan dilakukan pemotongan hingga Rp100.000 per gram. "Tergantung bagaimana kondisi emasnya, kalau emas perhiasan rusak sedikit harganya jauh turun karena harus diperbaiki lagi. Jadi, harga belinya tergantung kondisi emas," ucapnya. (amita/hm24)

REPORTER: