Korban Tanah Longsor di Karo Dapat Bantuan Sembako
Korban Tanah Longsor Di Karo Dapat Bantuan Sembako
Karo, MISTAR.ID
Korban bencana alam tanah longsor di Kabupaten Karo mendapatkan bantuan sembako dari Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto bersama Ketua Bhayangkari Cabang Tanah Karo, Ny Siti Eko Yulianto di Desa Semangat Gunung Kecamatan Merdeka Kabupaten Karo, Minggu (24/11/24).
Bantuan berupa paket sembako diserahkan langsung kepada Kepala Desa Semangat Gunung, Imran Surbakti, yang didampingi Camat Merdeka, Elsa boru Surbakti. Penyerahan bantuan ini dilakukan di Posko sementara, yang didirikan untuk warga terdampak.
Kapolres Tanah Karo menyampaikan bantuan ini merupakan bentuk empati dan dukungan dari Polres Tanah Karo untuk meringankan beban warga yang kehilangan tempat tinggal dan akses akibat bencana tanah longsor.
Baca juga : Korban Terdampak Bencana Alam Terima Bantuan
“Kami berharap bantuan ini dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar warga terdampak sementara upaya evakuasi dan pembersihan material longsor terus kami maksimalkan,” jelas AKBP Eko Yulianto.
Ia juga menegaskan komitmennya untuk terus mengoptimalkan upaya evakuasi dan pembersihan material longsor, termasuk membuka akses jalan yang sempat tertutup.
“Kami bersama instansi terkait, akan mengerahkan seluruh sumber daya yang ada untuk memastikan masyarakat dapat kembali beraktivitas normal secepatnya,” tambahnya.